Pengertian Spanduk

Bisnis844 views

Pada saat anda sedang berjalan atau mengemudi di jalan raya perkotaan, mungkin anda akan sering melihat berbagai spanduk yang terpajang di pinggiran jalan. Baik itu spanduk promosi bisnis, iklan layanan masyarakat, kampanye politik, event, dan lain sebagainya. Seperti yang diketahui, fungsi spanduk ini menjadi media periklanan barang maupun jasa. Selain itu, spanduk ini juga merupakan metode promosi paling umum dan mudah untuk  menarik mata orang-orang yang melewatinya. Dengan memilih kata-kata yang singkat, padat dan jelas , kemudian mengimplementasikan gambar ke bentuk spanduk, hal ini akan memainkan peran penting di jalan raya.

Spanduk merupakan media cetak yang berisikan informasi dan biasanya dibentangkan di lokasi tertentu dengan tujuan diperhatikan oleh orang-orang yang lalu lalang. Metode paling sederhana dalam membuat spanduk yang baik adalah dengan berpikir menjadi audiens. Hal ini dilakukan supaya pesan yang ungin disampaikan mudah dipahami dengan cepat dan jelas kepada audiens. Bukan hanya itu, spanduk juga sering digunakan saat acara pameran dagang, acara bisnis dan lain sebagainya. Bahkan, lembaga sekolah, organisasi nirlaba, tim olahraga, toko, dan kantor juga sering menggunakan spanduk ini. Berikut ini beberapa fungsi dari spanduk :

  1. Menjual Produk Atau Layanan

Fungsi spanduk yang pertama adalah untuk menjual produk/jasa. Iklan spanduk ini mampu mendorong untuk membeli produk/jasa tertentu. Tentunya semua ini harus dengan konteks serta penempatan yang tepat. Nah, supaya lebih efektif, pemasangan spanduk ini harus ditempatkan di lingkungan terkait untuk dilihat audien yang ditargetkan.

  1. Menarik Perhatian Pelanggan

Fungsi spanduk berikutnya adalah untuk menarik perhatian pelanggan. Menarik perhatian audien sekarang ini bisa sangat menantang, terutama di lingkungan yang kompetitif. Akan tetapi spanduk ini bisa didesain dengan kreatif dan menggunakan bahan spanduk berkualitas tinggi supaya menonjol dari keramaian. Selain itu, dengan menempatkannya di keramaian, seperti di jalan raya tentunya akan menargetkan pasar yang lebih luas.

  1. Mengumumkan Diskon Penjualan

Fungsi spanduk selanjutnya adalah untuk mengumumkan diskon penjualan. Dalam hal ini, cara lain bagi bisnis untuk meningkatkan penghasilan adalah dengan memberikan diskon penjualan. Salah satu cara untuk menginformasikan hal ini adalah lewat spanduk. Yakni spanduk yang berisi penawaran diskon serta produk-produk yang dijual.

  1. Mempopulerkan Brand

Fungsi spanduk lainnya adalah untuk mempopulerkan brand. Jadi, kepopuleran suatu barnd bisa ditumbuhkan melalui penggunaan iklan spanduk. Dengan begitu, orang-orang bisa mengenali brand anda dengan mudah. Bahkan, banyak para perusahaan besar yang memasang iklan spanduk ini dalam mengembangkan bisnisnya.

  1. Menciptakan Suasana Penjualan Yang Kuat

Iklan spanduk yang dipajang di depan toko tentunya hal ini akan menciptakan suasana penjualan yang kuat. Dimana, dengan memasang spanduk, para pelanggan bisa mengetahui lebih jelas produk/jasa yang sedang dijual. Bukan hanya itu, fungsi spanduk ini juga bisa menjadi penanda lokasi toko tersebut dan memudahkan orang yang mencarinya.

  1. Membuat Iklan Berukuran Besar

Seperti yang diketahui spanduk ini bisa ditempatkan dimana saja di pinggir jalan, di pameran, dan lain sebagainya. Setiap kali orang melihat tampilan spanduk, terdapat peluang untuk menjadikan mereka sebagai pelanggan potensial.

  1. Diaplikasikan Ke Berbagai Bentuk

Spanduk ini bisa diaplikasikan ke berbagai media untuk menambahkan dampak visual serta mengefektifkan fungsi spanduk. Dimana, spanduk ini sering diaplikasikan ke beragam bentuk seperti Standing Banner, Papan Iklan, dan Bendera.

Nah, bagi anda yang ingin membuat spanduk, anda bisa mencetaknya di Printerous.com. Bahkan anda bisa mencetak spanduk ini secara online di Printerous.com sehingga anda tidak perlu repot-repot datang ke tempat pencetakan namun anda bisa mengaksesnya lewat PC maupun smartphone.